Kematian di Mata Bocah 5 Tahun

Friday, October 7, 2016

Sebelum Amay tidur tadi, kami terlibat sebuah pembicaraan serius. Saya katakan serius karena yang kami bicarakan adalah perihal kematian. Sebelum ini, sebenarnya kami juga pernah berdiskusi tentang “mati”, yang bermula setelah Amay menonton sebuah film. Baca: Grave of The Fireflies, Film yang Penuh dengan Air Mata Waktu itu, Amay tiba-tiba bertanya, "Mama, orang Jepang itu kalau meninggal terus...
Read More

Karya Perdana Amay yang Muncul di Majalah

Wednesday, September 21, 2016

Hari Jum'at 16 September 2016 kemarin, ustadzah Rohmah mengabari bahwa beliau menemukan sebuah gambar yang dibuat oleh Amay, di dalam sebuah majalah. Wah, terkejut kami dibuatnya. Sebenarnya gambar itu adalah gambar yang kami kirimkan April lalu, untuk sebuah lomba yang diadakan majalah itu. Tapi, keberuntungan memang belum berpihak pada Amay. Ia belum menang. Memang, gambar-gambar para juara bagus-bagus...
Read More

Ket, Kucing Kecil yang Sedang Bersedih

Tuesday, September 6, 2016

Hari ini Ket tampak murung. Ia tak seceria biasanya. Teman-teman Ket menjadi heran karenanya. Pipit, seekor burung kecil, terbang mendekatinya. “Ket, apa kamu sakit? Kenapa diam saja?” tanyanya. Ket hanya menjawab dengan gelengan. Tidak sepatah kata pun keluar dari mulutnya. Cici, seekor kelinci kecil yang baik hati, ikut pula menghampiri Ket. “Hai Pipit, hai Ket. Kalian sedang apa?” “Aku...
Read More

Ketika Amay Bisa Menulis

Wednesday, June 15, 2016

Amay saat membaca gambar Saya dan suami memiliki hobi membaca. Selera kami memang berbeda. Saya lebih suka dengan novel-novel mengharu biru khas gadis-gadis manja, sedang suami kurang suka dengan bacaan saya yang dianggapnya terlalu menye-menye. Ya biar lah ya, namanya juga selera. Toh pada akhirnya, saya juga melahap buku-buku yang dia punya. :) Kebiasaan membaca (dan numpang membaca) ini,...
Read More

Menggambar "Dunia"

Dunia, by Amay

Amay, membuat sebuah gambar pada 31 Mei 2015, pukul 22:52

Kali ini, dia sudah bisa memberi judul untuk hasil karyanya. Ketika ditanya apa yang sedang dia gambar, jawabnya, "Ini dunia."

Hihi, ada-ada saja. Memang, di gambar itu ia membuat apa-apa saja yang bisa kita lihat di dunia; ada kereta api, burung, bunga, pelangi, pohon dengan buahnya, awan-awan, mobil, matahari, rumah dengan cerobong asapnya, dan orang (manusia).

Lalu saya berkata padanya, "Terus menggambar ya, sayang. Mama menunggu karya-karyamu selanjutnya."
Read More

Menggambar Rumah Kuning

karya Amay 1 Mei 2015, Amay membuat sebuah gambar di atas kertas. Katanya, ini adalah "rumah kuning", istilah yang dipakainya untuk menyebut rumah yang kami tinggali saat ini. Di dalam gambar itu, ada pesawat, karena kebetulan rumah kami berada tak jauh dari bandara Adi Sumarmo, Solo, sehingga sering dilintasi pesawat latih. Secara detail, Amay juga menggambar taman depan rumah, gerbang...
Read More

Puasa Pertama Amay

Monday, June 6, 2016

Amay dan Aga sehari jelang puasa Hari ini adalah hari pertama di bulan Ramadhan. Amay sudah berumur 5 tahun dan sebentar lagi naik ke kelas TK B. Maka dari itu, Mama dan Papa mengajak Amay berlatih puasa. "Nanti Mas Amay boleh buka puasa pas adzan dzuhur. Oke?" kata Mama. "Oke!" jawab Amay, semangat. Pagi tadi, Amay sudah makan sahur. Mama dan Papa membangunkannya, meskipun ia terlihat enggan....
Read More

Dongeng Ipung Belajar Bersyukur

Wednesday, October 22, 2014

Ini adalah cerpen yang mengantarkan saya menjadi juara harapan 2 di lomba menulis dongeng Nusantara Bertutur. Tulisan ini telah dimuat di Kompas edisi Minggu, 12 Oktober 2014. Karena cerpen inilah kepercayaan diri saya semakin besar. Ternyata saya bisa. Sebelum ini, selalu muncul keraguan dalam diri, apakah cerita-cerita yang saya buat layak untuk dibaca orang lain? Dan inilah kali pertama saya...
Read More

Amay's Art Work

Saturday, September 27, 2014

Amay, di umur 3 tahun 6 bulan Setelah kegiatan menyusun puzzle tadi malam, pagi ini Amay ketagihan membuat sesuatu. Begitu bangun tidur, yang diingatnya adalah gunting dan kertas. "Menggunting lagi, yuk, Ma..." ajaknya pada saya yang baru menyelesaikan Shalat Shubuh. Akhirnya saya ikuti kemauannya dengan memberikan beberapa potongan kardus sisa semalam. "Amay mau buat apa?" tanya saya. Dia...
Read More

Puzzle Sederhana untuk Kegiatan Anak Usia Tiga Tahun

Tadi malam, saya menghabiskan waktu bermain bersama Amay dengan menggunting. Sudah berbulan-bulan saya tidak melakukan kegiatan ini bersama Amay. Ini karena Amay sedang malas menggunting, dan lebih senang menggambar seperti biasanya. Memang, gambar buatan Amay sekarang ini lebih kompleks, lebih detail. Apalagi yang digambarnya adalah karakter-karakter kesukaannya seperti Spiderman, Batman, atau Ultraman. Nah,...
Read More

Mengasah Initiative dan Empathy

Sunday, March 30, 2014

Initiative dalam Bahasa Inggris berarti: The power or ability to begin or to follow through energetically with a plan or task; enterprise and determination. Artinya kurang lebih adalah kekuatan atau kemampuan untuk memulai atau untuk menindaklanjuti sesuatu dengan penuh semangat dan tekad. Yang perlu digarisbawahi disini, kemampuan untuk memulai itu dilandasi dengan semangat dan...
Read More

Antara Guru TK Hingga Menggambar

Sunday, March 2, 2014

Saya adalah seorang mantan guru TK, hehe.. Saya mengajar dari tahun 2007 hingga 2010. Tapi saya tidak seperti kebanyakan guru TK yang kreatif. Saya hanya mengajar dengan cinta, tak lebih.  Menjadi guru TK bukan pekerjaan mudah, karena guru TK dituntut serba bisa. Ya mesti bisa nyanyi, bisa nari, bisa nggambar, bisa acting (saat role playing), kreatif membuat mainan dari barang bekas (making...
Read More

Paman Octo, Si Seram Suka Sampah

Sunday, December 22, 2013

Di sebuah belantara laut, tinggallah seekor gurita berwarna merah bernama Paman Octo. Di mata Ubit si ikan badut dan kawan-kawannya, Paman Octo terkenal galak dan tak ramah. Karenanya, mereka takut untuk menyapa apabila bertemu dengannya. Saat pulang sekolah pun, mereka sengaja mengambil jalan lain, asalkan tidak melewati rumahnya. Pernah suatu hari Ubit dan kawan-kawan dimarahi oleh Paman Octo...
Read More